Artikel
Berbagi Baju Koko untuk Marbot
LAZGIS Peduli
23 Januari 2026
Berbagi Baju Koko untuk Marbot

Menebar Kenyamanan dan Semangat Ibadah

Bekasi, Maret 2025 – Lembaga Zakat GIS Peduli bersama Muslim Madani berhasil menyelenggarakan Program Berbagi Baju Koko untuk Marbot, menghadirkan baju koko baru bagi para marbot masjid di Bekasi. Kegiatan ini terlaksana berkat kepedulian dan dukungan dari bapak/ibu donatur dermawan, yang senantiasa menebar kebaikan bagi mereka yang mengabdikan diri menjaga rumah Allah.



Setiap marbot menerima baju koko sebagai bentuk perhatian dan penghargaan atas dedikasinya dalam menjaga kenyamanan masjid. Proses pendistribusian dilakukan secara langsung, sehingga para marbot merasakan hangatnya kepedulian dan amanah dari bapak/ibu donatur dermawan bersama Muslim Madani.

Salah seorang penerima menyampaikan, “Alhamdulillah, bantuan ini sangat berarti dan menambah semangat kami dalam melayani jamaah serta menjaga masjid.”





"Ya Allah, wahai Al-Wahhāb, limpahkanlah keberkahan atas setiap kebaikan yang diberikan, dan jadikan amal bapak/ibu donatur dermawan sebagai jalan rahmat dan pahala yang terus mengalir."

Kontak Media:
GIS Peduli | Telepon: 0812-3456-7890 | Email: info@gispeduli.org | Website: www.gispeduli.org

Bagikan artikel ini
Artikel Terkait